Wednesday, September 25, 2013

Koneksi MySql Dengan Zeos

Tags

Cara Koneksi MySQL dengan ZEOS - Untuk melakukan koneksi antara database dengan aplikasi khususnya delphi dapat menggunakan ODBC dan komponen tambahan yakni ZEOS.

ZeosLib adalah sebuah komponen tambahan di delphi yang bisa menangani koneksi kebeberapa database seperti MySQL, SQLLite, Oracle. Namun saya disini hanya akan membahas Koneksi Zeos dengan MySQL tanpa melakukan setting pada Properti di Delphi seperti dibawah ini :

Baca : Cara Import File CSV ke database SQL

gambar Object Inspector zeoslib

Untuk melakukan koneksi tersebut sebelumnya di Delphi kita harus sudah terinstal Zeos, jika sudah terinstal akan tampil pada Pallet Komponen seperti dibawah ini

gambar menu toolbar zeoslib

Cara Membuat Koneksi Zeos dengan MySQL  


1. Buka delphi anda dan tambahkan komponen ZConnection kedalam Form. seperti gambar dibawah ini
delphi form

2. Ketikkan Code berikut : INIFiles dibawah USES

3. Setelah itu Double Klik pada Form dan ketikkan code berikut ini di  

procedure TForm1.FormCreate(Sender: TObject);

var settingdatabase : TIniFile;

begin

settingdatabase := TIniFile.Create(ExtractFilePath(Application.ExeName)+'SettingDatabase.ini');
if (ZConnection.Connected) then
   ZConnection.Disconnect;
    ZConnection.HostName := settingdatabase.ReadString('koneksi','Hostname',''); //IP Server

    ZConnection.User     := settingdatabase.ReadString('koneksi','User',''); //User MySQL

    ZConnection.Password := settingdatabase.ReadString('koneksi','Password',''); //Password MySQL
    ZConnection.Port     := 3306; //Port MySql
    ZConnection.Database := settingdatabase.ReadString('koneksi','Database',''); //Database MySQL

    ZConnection.Protocol := settingdatabase.ReadString('koneksi','Protokol','');

    try

        ZConnection.Connect;

        if (ZConnection.Connected)  then

            begin

             Application.MessageBox( 'Connected Database','Informasi',MB_OK or MB_IconInformation);

          end;

    except

        Application.MessageBox( 'Not Connected Database','Peringatan'',MB_OK or MB_IconWarning);

end;



Sebelum anda RUN Aplikasi yang telah anda buat pastikan anda telah mendownload LIBMYSQL.DLL agar program yang anda jalankan dapat terkoneksi dengan SERVER Dan copypaste di folder tempat anda menyimpan program yang anda buat atau di Folder System32

4.  Sebelum di run anda harus membuat sebuat file agar bisa diLoad / dipanggil dengan program yang anda buat di Textpad dan simpan dengan nama koneksi.ini dan ketikan file berikut

[koneksi]

Hostname = 192.168.0.1

User = root

Password = akar

Database = test

Protokol = mysql

5. Jika anda Run Berhasil maka akan tampil seperti  gambar dibawah ini 

gambar koneksi zeoslib berhasil


Demikian tentang cara koneksi zeos dengan mysql delphi semoga bermanfaat.

Silahkan berkomentar dengan baik, asal tidak melanggar peraturan dibawah ini.
1. NO SPAM
2. NO SARA
3. NO LINK AKTIVE

Terimakasih
EmoticonEmoticon