Friday, January 15, 2016

Cara Membuat URL Profile Linkedin

Cara Membuat URL Profile di Linkedin, Linkedin adalah salah satu media sosial seperti Twitter dan Facebook yang ditujukan untuk member profesional. Selain untuk dapat menjaga hubungan secara profesional antar perorangan, dengan menggunakan media sosial linkedin anda dapat mencari pekerjaan, merekrut karyawan sesuai dengan bidangnya dan dapat mencari sumber untuk berjualan.

Media sosial Linkedin dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan personal branding dan daya saing dalam mencari pekerjaan. Namun untuk melakukan personal branding tentunya anda membutuhkan sebuah URL khusus agar dapat ditemukan dan diingat dengan mudah oleh kawan profesional Anda. Untuk itu berikut cara membuat URL Profile di Linkedin,

Cara Membuat URL Profile Linkedin


Langkah Pertama: Buka akun Linkedin anda kemudian klik Account Settings, caranya klik foto Anda pada pojok kanan atas kemudian pilih nama anda.

Langkah Kedua: Setelah muncul halaman baru, arahkan kursor pada link dibawah foto anda kemudian klik icon bergerigi "Update your public profile settings"

Cara Membuat URL Profile Linkedin

Langkah Ketiga dan terakhir: Lanjutkan dengan menuliskan URL Profile anda," Saran : gunakan nama anda agar mudah diingat ", dan terakhir klik Save maka URL Profile anda telah siap digunakan.

Cara Set URL Profile Linkedin

Sebagai contoh bila anda telah melakukan perubahan URL Profile Linkedin :

https://id.linkedin.com/in/budisanjaya

Dengan memanfaatkan media sosial linkedin bukan tidak mungkin suatu saat nanti bila ada orang lain yang tertarik dengan kemampuan yang telah dicantumkan dalam profile akan menghubungi Anda.

Demikian Cara Membuat URL Profile di Linkedin dengan mudah. Semoga dengan melakukan perubahan ini personal branding anda akan semakin lebih mudah.

Silahkan berkomentar dengan baik, asal tidak melanggar peraturan dibawah ini.
1. NO SPAM
2. NO SARA
3. NO LINK AKTIVE

Terimakasih
EmoticonEmoticon