Thursday, April 14, 2016

Langkah - Langkah Sebelum Membeli atau Merakit Komputer Sendiri

Tags

Tahapan Sebelum Membeli Komputer - Sebelum membeli komponen komputer perlu memperhatikan beberapa hal. Apalagi jika anda ingin mendapatkan komputer dengan kualitas dan performance yang handal. Serta dapat memberikan kepuasan tersendiri kepada diri anda.
gambar komponen komputer rakitan

Maka dari itu perlu diperhatikan beberapa langkah-langkah yang menurut pendapat dan pemikiran saya begitu penting Sebelum Merakit Komputer Sendiri atau membeli komputer :

Metode Sebelum Membeli Komputer Rakitan

Langkah Pertama : Menentukan komputer sesuai dengan kebutuhan
Jika anda ingin merakit komputer atau membeli sebuah laptop sesuaikan dengan kebutuhan anda contohnya komputer yang akan anda beli atau rakit disini ingin anda pakai untuk apa ?
1. Apakah untuk bermain Game ?
2. Apakah untuk Office (untuk mengetik, browsing dan ber-Social Media)
3. Apakah untuk mendengarkan musik dengan kualitas yang bagus ?
4. Apakah untuk membuat desain ?
Mungkin itu pertanyaan yang sering ada dalam benak kita sebelum membeli sebuah komputer maupun merakit komputer desktop / PC kita sendiri . 

Langkah Kedua : Menentukan Budget atau uang
Budget atau dana disini juga penting karena akan dapat menentukan komputer atau komponen yang akan dibeli. Kalau ingin sesuai dengan pernyataan diatas itu pastinya anda membutuhkan dana yang begitu besar untuk membeli / merakit sebuah komputer. 

Saya ambil contohnya seperti ini membuat komputer rakitan untuk game : Jika anda mempunyai dana yang boleh dibilang menengah dan ingin membeli / merakit sebuah komputer agar dapat bermain game dengan kualitas yang bagus. Maka sebelumnya lihat dahulu game yang anda inginkan tersebut membutuhkan spesifikasi hardware seperti apa. Andai sudah tahu maka rancang hardware yang anda butuhkan antara spesifikasi minimum dan maksimum hardware tersebut dan dana anda mencukupi.

Mengapa seperti itu ? 
Karena dengan begitu jika anda suatu saat akan melakukan Upgrade dengan komponen yang baru, tidak diperlukan dana yang amat besar. Pikirkan coba jika anda memilih untuk spesifikasi minimum !

Langkah Ketiga dan terakhir : Membandingkan Harga, Kualitas dan Performance dari setiap komponen
Langkah ini merupakan hal yang begitu penting jika anda akan membeli atau merakit komputer. Dengan cara ini anda dapat melakukan dengan mendatangi sebuah pameran-pameran komputer, toko-toko komputer atau bisa saja dengan Browsing di internet dan membandingkannya. Disetiap komponen yang dijual Online dengan toko-toko dikota anda tidak akan jauh berbeda(untuk harga dengan nilai Dolar saja - pengalaman saya sendiri...hehehehe).  Untuk melakukan cek harga, kualitas dan performance antara produk yang satu dengan yang lainya. 

Bagaimana menurut anda jika anda ingin membeli atau merakit sebuah komputer ? seperti yang saya pikirkan atau tidak ! Mungkin berbeda dengan apa yang saya pikirkan diatas.  

" Saran dari saya : Jika ingin membeli sebuah komputer sebaiknya di toko-toko komputer baik itu online atau tidak yang telah mempunyai licensi untuk menjual produk-produk yang berkualitas serta memiliki garansi pabrik bukan dari toko tersebut dan telah dipercaya oleh Custumer mereka " 

Sekian dulu dari saya sharing tentang Tahapan Sebelum Membeli atau Merakit Komputer Sendiri semoga dapat memberikan ilmu serta wawasan bagi anda semua.

2 Comments

kalo merakit sendiri kita bisa memilih2 hardware2 yang bagus, apalagi buat gamers yang suka main yang grafiknya udah wow banget, tapi cukup sulit untuk mengeinstall drivernya

betul itu gan, kita bisa memilih sesuka kita tapi harus ingat berapa budget yang kita punya. untuk driver dari pengalaman saya selama ini merakit tidak ada masalah gan.
terimakasih sudah berkunjung ke blog saya.

Silahkan berkomentar dengan baik, asal tidak melanggar peraturan dibawah ini.
1. NO SPAM
2. NO SARA
3. NO LINK AKTIVE

Terimakasih
EmoticonEmoticon