Monday, June 12, 2017

10 Smartphone Android RAM 6GB Terbaru dan Berkualitas 2017

Tags

Smartphone Android RAM 6GB Terbaru- Memiliki smartphone dengan kapasitas RAM yang besar merupakan salah satu pilihan pengguna smartphone. Saat ini banyak vendor smartphone yang berlomba-lomba menghadirkan smartphone canggih dengan dibekali spesifikasi yang mumpuni dan fitur lengkap. Salah satu teknologi smartphone yang menjadi pertimbangan konsumen adalah kapasitas memory RAM yang besar.

Jika ditilik kebelakang ponsel yang ramai menjadi pertimbangan konsumen adalah ponsel yang memiliki kapasitas RAM 2GB. Seiring berjalannya waktu kebutuhan konsumen kian meningkat, dimana kebutuhan RAM yang besar pada sebuah ponsel android menjadi prioritas utama. Alasannya adalah tidak lain untuk mempercepat proses aplikasi android yang sedang berjalan dan penyimpanan file tanpa harus menunggu lebih lama.

Hadirnya ponsel android dengan RAM 6GB dipasaran kian banyak seperti Xiaomi dengan Xiaomi Mi Mix, Samsung dengan Samsung C9 Pro, Huawei dengan Huawei P10 Plus dan Huawei Honor 8 Pro dan masih banyak lagi. Tertarik dengan smartphone berkapasitas RAM 6GB? berikut 10 daftar smartphone android RAM 6GB terbaru 2017.

Smartphone Android Terbaru dan Berkualitas


Inilah beberapa smartphone android RAM 6GB yang telah dirilis kepasar domestik.

1. Samsung C9 Pro
Samsung menghadirkan Galaxy C9 Pro sebagai smartphone pertama yang mengusung RAM 6GB. Selain itu disertai kamera depan dan belakang yang berkapasitas besar mencapai 16MP.

Samsung C9 Pro


Harga dan Spesifikasi Samsung C9 Pro

Harga Samsung C9 Pro Indonesia

2. Xiaomi Mi Mix
Xiaomi Mi Mix hadir dengan OS Android Marshmalllow dan didukung dengan chipset Qualcomm MSM8996 Snapdragon 821 serta memiliki dua pilihan jenis yaitu yang berkapasitas RAM 4GB atau  6GB.

Xiaomi Mi Mix


Harga dan Spesifikasi Xiaomi Mi Mix
Harga : Xiaomi Mi Mix Standar : RMB 3499 (Rp 6,7 jutaan) dan Xiaomi Mi Mix 18k : RMB 3.999 (Rp 7,6 jutaan)
OS : Android OS, v6.0 (Marshmallow)
Layar: IPS LCD capacitive touchscreen 6.4 inches, 1080 x 2040 pixels (~362 ppi pixel density), Pelindung Layar Yes
Kamera : Belakang :16 MP, f/2.0, EIS (gyro), phase detection autofocus, dual-LED (dual tone) flash dan Depan :5 MP
Chipset : Qualcomm MSM8996 Snapdragon 821
Prosesor : Quad-core (2×2.35 GHz Kryo & 2×1.6 GHz Kryo)
GPU : Adreno 530
Memory : RAM :4 GB/ 6 GB
Penyimpanan Internal : 128 GB/ 256 GB
Baterai : Non-removable Li-Ion 4400 mAh battery

3. Xiaomi Mi 5s Plus
Sebagai ponsel pertama RAM 6GB dari Xiaomi, Xiaomi Mi 5s Plus dukung oleh spesifikasi yang tak kalah mentereng di antaranya chipset Qualcomm MSM8996 Snapdragon 821. Android RAM 6GB murah ini sangat pas buat anda yang memiliki budget minim.


Xiaomi Mi 5s Plus


Harga dan Spesifikasi Xiaomi Mi 5s Plus
Harga Xiaomi Mi 5s Plus : US $389 atau 5 jutaan.
Layar : IPS LCD 5.7 inci 1080 x 1920 pixels
OS: Android OS, v6.0 (Marshmallow)
Chipset: Qualcomm MSM8996 Snapdragon821
Processor: Quad-core (2×2.35 GHz Kryo & 2×2.2 GHz Kryo)
Memory: 128 GB, 6 GB RAM
Kamera: 13MP, 4MP
Konektivitas: 4G LTE, Wi-Fi, Bluetooth, GPS, NFC,microUSB, USB Host
Baterai: 3800 mAh

4. Xiaomi Mi Note 2
Xiaomi kembali menghadirkan smartphone dengan kapasitas RAM 6GB yaitu Xiaomi Mi Note 2, ponsel yang memiliki layar cukup besar 5.7 inchi dan spesifikasi yang tidak kalah tinggi dengan Xiaomi Mi Mix dan Mi 5s Plus dibekali chipset Qualcomm MSM8996 Snapdragon 821 serta kamera 22.5 MP.

Xiaomi Mi Note 2


Harga dan Spesifikasi Xiaomi Mi Note 2
Harga Xiaomi Mi Note 2 : Berkisar 6,3 juta rupiah
Layar : AMOLED 5.7 inchi 1080 x 1920 pixels
OS: Android OS, v6.0 (Marshmallow)
Chipset: Qualcomm MSM8996 Snapdragon821
Processor: Quad-core (2×2.35 GHz Kryo & 2×2.2 GHz Kryo)
Memory: 128 GB, 6 GB RAM
Kamera: 22.5 MP, 8MP
Konektivitas: 4G LTE, Wi-Fi, Bluetooth, GPS, NFC,microUSB, USB Host
Baterai: Li-Ion 4070 mAh

5. Huawei P10 Plus
Huawei menghadirkan Huawei P10 Plus dipasaran untuk dapat bersaing denga vendor lain yang telah merilis smartphone dengan RAM 6GB. Huawei P10 Plus hadir dengan RAM 6GB dan dibekali chipset SoC HiSilicon Kirin 960.

Huawei P10 Plus


Harga dan Spesifikasi Huawei P10 Plus
Harga : 8 Jutaan
Layar: IPS-NEO LCD 5.5 inches
Resolusi Layar: 1440 x 2560 pixels
Chipset: HiSilicon Kirin 960CPU: Octa-core (4×2.4 GHz Cortex-A73 dan 4×1.8 GHz Cortex-A53)
GPU: Mali-G71 MP8
Memori Internal:  128 GB, 6 GB RAM (L29)
Memori Eksternal: microSD, up to 256 GB (uses SIM 2 slot)
Kamera Belakang: Dual 20 MP + 12 MP, f/1.8, OIS, Leica optics, phase detection and laser autofocus, dual-LED (dual tone) flash
Kamera Depan: 8 MP, f/1.9
Baterai: Non-removable Li-Po 3750 mAh

6. Huawei Honor 8 Pro
Huawei Honor 8 Pro dibanderol lebih murah dari Huawei P10 Plus, merupakan smartphone android yang memiliki RAM 6GB selain itu ponsel ini juga dibekali Chipset HiSilicon Kirin 960 dan GPU Mali-G71 MP8.

Huawei Honor 8 Pro


Harga dan Spesifikasi Huawei Honor 8 Pro
Harga : 7 Jutaan
Layar: LTPS IPS LCD 5.7 inches
Resolusi Layar: 1440 x 2560 pixels
Chipset: HiSilicon Kirin 960
CPU: Octa-core (4×2.4 GHz Cortex-A73 dan 4×1.8 GHz Cortex-A53)
GPU: Mali-G71 MP8
Memori Internal: 64 GB, 6 GB RAM
Memori Eksternal: microSD, up to 256 GB (uses SIM 2 slot)
Kamera Belakang: Dual 12 MP, f/2.2, phase detection and laser autofocus, dual-LED (dual tone) flash
Kamera Depan: 8 MP, f/2.0, 1080p
Baterai: Non-removable Li-Po 4000 mAh

7. Asus Zenfone 3 Deluxe
Asus Zenfone 3 Deluxe dibekali chipset Qualcomm MSM8996 Snapdragon 821 selain Snapdragon 820, dimana memiliki teknologi dan performa yang lebih kencang. Apabila ingin memiliki ponsel Asus Zenfone 3 Deluxe harus teliti sebelum membeli sebab mempunyai dua tipe salah satunya memiliki RAM 4GB.

Asus Zenfone 3 Deluxe


Harga dan Spesifikasi Asus Zenfone 3 Deluxe
Harga Asus Zenfone 3 Deluxe : 6,8 jutaan.
Layar : Super AMOLED 5.7 inchi 1080 x 1920 pixels
OS: Android OS, v6.0.1 (Marshmallow)
Chipset: Qualcomm MSM8996 Snapdragon 820/821
Processor: Dual-core 2.15 GHz Kryo & dual-core 1.6 GHz Kryo
Memory: 64/128/256 GB, 6 GB RAM
Kamera: 23MP, 8MP
Konektivitas: 4G LTE, Wi-Fi, Bluetooth, GPS, NFC,microUSB, USB Host
Baterai: Li-Ion 3000 mAh.

8. Vivo Xplay 6
Vendor asal Tiongkok, VIVO menghadirkan ponsel RAM 6GB yaitu Vivo Xplay 6, dengan dibekali Chipset Qualcomm MSM8996 Snapdragon 820 dan kamera depan hingga 16MP yang cocok bagi Anda yang suka berfoto selfie.

Vivo Xplay 6


Harga :  8.9 Jutaan
OS : Android OS, v6.0.1 (Marshmallow)
Layar : Super AMOLED capacitive touchscreen 5.46 inches, 1440 x 2560 pixels (~538 ppi pixel density) dan Pelindung Layar
Kamera : Belakang Dual 12 MP, f/1.7 + 5 MP, OIS (4-axis), phase detection autofocus, dual-LED (dual tone) flash dan Depan16 MP, f/2.0, 1.0 µm pixel size, 1080p
Chipset : Qualcomm MSM8996 Snapdragon 820
Prosesor : Quad-core (2×2.15 GHz Kryo & 2×1.6 GHz Kryo)
GPU : Adreno 530
Memori  : RAM :6 GB RAM dan Internal :128 GB
Koneksi : HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE-A (2CA) Cat6 300/50 Mbps
Baterai : Non-removable Li-Ion 4080 mAh battery

9. Lenovo Zuk Z2 Pro
Lenovo menghadrirkan smartphone android RAM 6GB terbaik yaitu Zuk Z2 Pro, ZUK merupakan anak usaha dari lenovo yang kerap menyuguhkan ponsel kelas wahid, dan seri Zuk Z2 Pro salah satunya. Smartphone android ini hadir dengan RAM 6GB dan spesifikasi yang tak kalah dari ponsel flagship lainnya.

Lenovo Zuk Z2 Pro


Harga dan Spesifikasi Lenovo Zuk Z2 Pro
Harga Zuk Z2 Pro : 5,5 jutaan.
Layar: AMOLED 5.2 inchi 1080 x 1920 pixels
OS: Android OS, v6.0.1 (Marshmallow)
Chipset: Qualcomm MSM8996 Snapdragon 820
Processor: Dual-core 2.15 GHz Kryo & dual-core 1.6 GHz Kryo
Memori: 128 GB, 6 GB RAM
Kamera: 13MP, 8MP
Konektivitas: 4G LTE, Wi-Fi, Bluetooth, GPS, NFC,microUSB, USB Host
Baterai: Li-Ion 3100 mAh

10. OPPO R9s Plus
Setelah vendor asal Tiongkok lainnya Xiaomi merilis 3 ponsel RAM 6GB, Oppo yang sama-sama dari negeri tirai bambu tidak kalah dengan sang kompetitor dengan menghadirkan smartphone android dengan RAM 6GB yaitu Oppo R9s Plus. Ponsel Oppo R9s Plus dibekali Qualcomm MSM8976 Pro Snapdragon 653 dan mempunyai kelebihan lain dalam sektor fotografi dengan adanya teknologi OIS.

OPPO R9s Plus


Harga dan Spesifikasi OPPO R9s Plus
Harga Oppo R9s Plus : Rp 6,7 jutaan
Layar : Capacitive touchscreen 6.0 inci 1080 x 1920 pixels
OS: Android OS, v6.0.1 (Marshmallow)
Chipset: Qualcomm MSM8976 Pro Snapdragon 653
Processor: Octa-core (4×1.95 GHz Cortex-A72 & 4×1.44 GHz Cortex-A53)
Memory: 64 GB, 6 GB RAM
Kamera: 16 MP, 16MP
Konektivitas: 4G LTE, Wi-Fi, Bluetooth, GPS,microUSB, USB Host
Baterai: Li-Po 4000 mAh

Untuk memiliki smartphone android yang memiliki kapasitas memory RAM 6GB sangat mudah, apabila tertarik dapat dibeli melalui situs jual beli online seperti Lazada, BliBli dan toko ponsel dikota Anda.

Itulah 10 Smartphone Android RAM 6GB Terbaru dan Berkualitas, yang mungkin dapat Anda jadikan referensi. Apakah ada salah satu ponsel yang telah anda miliki atau hendak dibeli?

Silahkan berkomentar dengan baik, asal tidak melanggar peraturan dibawah ini.
1. NO SPAM
2. NO SARA
3. NO LINK AKTIVE

Terimakasih
EmoticonEmoticon