Thursday, December 22, 2022

SQL Tutorial : OUTER JOIN (Menggabungkan Tabel Satu Arah)

SQL Tutorial : OUTER JOIN - Dalam bahasa SQL kita mengenal berbagai macam istilah, terutama dalam mengabungkan dua tabel atau bahkan lebih. Dalam tutorial SQL yang sebelumnya saya tulis tentang menggabungkan dua tabel menggunakan INNER JOIN.

Kali ini saya akan berbagi tentang penggabungan tabel SQL dengan menggunakan OUTER JOIN. Dengan outer join, tabel akan digabungkan satu arah, sehingga memungkinkan ada data yang NULL (kosong) di satu sisi. Penggabunga satu arah (OUTER JOIN) dapat dibagi menjadi dua kelompok yakni LEFT JOIN dan RIGHT JOIN, simak dasar penggunaan ke-dua perintah tersebut dibawah ini.

Terkait : SQL Tutorial : INNER JOIN

SQL Tutorial : OUTER JOIN


#Pertama : LEFT JOIN
Dasar perintah penggabungan tabel dengan LEFT JOIN

  • SELECT tabel1.*, tabel2.*
  • FROM tabel1 LEFT JOIN tabel2
  • ON tabel1.field1=tabel2.field1;


Contoh pengabungan dengan LEFT JOIN pada tabel pelanggan dan tabel pesan
SELECT pelanggan.id_pelanggan, pelanggan.nm_pelanggan, pesan.id_pesan, pesan.tgl_pesan
FROM pelanggan LEFT JOIN pesan
ON pelanggan.id_pelanggan=pesan.id_pelanggan;

#Kedua : RIGHT JOIN
Dasar perintah penggabungan tabel dengan RIGHT JOIN
SELECT tabel1.*, tabel2.*
FROM tabel1 RIGHT JOIN tabel2
ON tabel1.field1=tabel2.field1;

Contoh pengabungan dengan RIGHT JOIN pada tabel pelanggan dan tabel pesan
SELECT pelanggan.id_pelanggan, pelanggan.nm_pelanggan, pesan.id_pesan, pesan.tgl_pesan
FROM pelanggan RIGHT JOIN pesan
ON pelanggan.id_pelanggan=pesan.id_pelanggan;

Demikian tutorial SQL OUTER JOIN salah satu cara yang digunakan untuk melakukan penggabung dua tabel yang berbeda. Semoga dapat berguna dan bermanfaat bagi kita semua.

Silahkan berkomentar dengan baik, asal tidak melanggar peraturan dibawah ini.
1. NO SPAM
2. NO SARA
3. NO LINK AKTIVE

Terimakasih
EmoticonEmoticon