Wednesday, July 02, 2014

Fasilitas Menu Terbaru dari Blogger "Campaign"

Fasilitas Menu Terbaru dari Blogger - Baru-baru ini dalam menu blogger terdapat sebuah fasilitas terbaru dimana berfungsi untuk melakukan kampanye (campaign). Dimana fasilitas menu terbaru tersebut langsung terhubung ke akun Google Adwords untuk melakukan penayangan blog anda agar terlihat di halaman pencarian dan tentu saja itu tidak gratis atau bisa dikatakan melakukan iklan melalui google.

Jika sebelumnya anda pernah melakukan pendaftaran iklan di google tentunya tidak asing mengenai hal ini. Berikut penampakan fasilitas terbaru dalam menu blogger :
gambar fasilitas terbaru menu blogger campaign

Dalam gambar diatas jika anda klik menu campaign maka akan terlihat seperti pada gambar diatas, selanjutnya anda akan di minta untuk klik tombol Mulai Sekarang dan tunggu beberapa saat dimana anda akan masuk ke akun Google Adwords. Setelah itu jika anda belum melakukan pendaftaran maka anda akan diminta untuk mengisi alamat email, lokasi, waktu dan mata uang lalu lanjutkan klik tombol simpan.
Menu ini ditujukan sebagai sarana untuk memperkenalkan blog anda secara luas dan juga sebagai cara untuk menambah pengunjung blog.

Demikian informasi fasilitas terbaru dari blogger mengenai menu terbarunya. Semoga dapat bermanfaat bagi kita semua.

Silahkan berkomentar dengan baik, asal tidak melanggar peraturan dibawah ini.
1. NO SPAM
2. NO SARA
3. NO LINK AKTIVE

Terimakasih
EmoticonEmoticon