Friday, May 22, 2020

Cara Download Windows 10 Mudah dan Gak Ribet

Cara Download Windows 10 - Sebelum peluncuran sistem operasi Windows 10, Microsoft telah memberikan secara gratis bagi mereka pengguna Windows 7 dan 8. Ternyata niat baik tersebut begitu mendapat sambutan yang begitu menggembirakan bagi pecinta Windows. Sejak peluncurannya pada akhir Juli 2015 yang lalu kini telah diunduh mencapai 14 juta kali.

Cara Download Windows 10 Terbaru

Cara Download Windows 10 gratis pun cukup mudah yaitu dengan mendownload di situs resmi Microsoft dengan memilih dua pilihan yaitu kategori Windows 10 32bit dan 64bit. untuk mendownloadnya silahkan ikuti tautan berikut ini Download Windows 10.

Ukuran file installasi hasil download tidaklah besar, hanya 19 MB saja. Syarat menjalankan aplikasi ini kompuer harus terhubung dengan jaringan internet. Setelah menginstall aplikasi maka komputer akan mengunduh Windows 10 secara otomatis.

Ada dua pilihan instalasi Windows 10. Pertama adalah upgrade langsung Windows lama ke Windows 10. Sayang, saat dicoba oleh Indoamaterasu, opsi pertama ini belum berfungsi.Pilihan kedua adalah membuat paket instalasi ke USB flashdisk atau membuat file ISO. Opsi kedua memungkinkan hasil unduhan bisa digunakan untuk memasang Windows 10 di komputer lain.

Aplikasi Get Windows 10 dapat dilihat di sudut kanan bawah taskbar, tepat di deretan notifikasi. Melalui aplikasi ini, pengguna dapat mendaftar untuk mendapatkan file instalasi tersebut. Nantinya, aplikasi tersebut akan memberikan notifikasi, apabila Windows 10 sudah siap untuk diunduh.

Silahkan berkomentar dengan baik, asal tidak melanggar peraturan dibawah ini.
1. NO SPAM
2. NO SARA
3. NO LINK AKTIVE

Terimakasih
EmoticonEmoticon