Friday, May 22, 2020

Cara Membuat Koneksi MySQL dengan PHP

Tags

Cara Membuat Koneksi MySQL dengan PHP - Untuk menghubungkan database MySQL dengan PHP sebenarnya sangat begitu mudah dilakukan. Namun sebelumnya anda harus membuat database terlebih dahulu.  Tetapi yang menjadi hal paling mendasar untuk menghubungkan MySQL dengan PHP tersebut anda harus memasang aplikasi XAMPP di komputer.

Karena dengan install aplikasi Xampp kita akan mendapatkan dua keuntungan sekaligus yaitu PhpMyadmin dan direktory untuk menyimpan file PHP agar dapat dibuka dalam browser. Untuk menjalankan file PHP tentunya berbeda dengan file HTML. Maka dari itu seperti yang saya tuliskan diatas harus telah terinstal Xampp. Karena nantinya file PHP tersebut diletakkan di folder "C://xampp/htdocs/nama_project".

Cara Membuat Koneksi MySQL dengan PHP

Hal yang paling penting sebelum menghubungkan msql dengan php adalah memastikan hostname, password dan nama database yang Anda gunakan apakah sudah sudah benar.
Basic Connection MySQL with PHP

(!) Ingat, setiap project PHP yang anda kerjakan pastikan sudah tersimpan dalam folder  "C://xampp/htdocs/nama_project."tersebut. Dan aplikasi Xampp telah berjalan dikomputer.

Kemudian tuliskan script koneksi ke dalam file koneksidatabase.php. Berikut ini adalah contoh kode standar yang dapat anda gunakan untuk melakukan koneksi PHP ke MySQL.

Kode Koneksi MySQL di PHP
<?php
$server   = "localhost";
$username = "root";
$password = "";
$database = "NAMA_DATABASE";

// Koneksi dan memilih database di server
mysql_connect($server,$username,$password) or die("Koneksi Gagal....!!!!!");
mysql_select_db($database) or die("Selamat, Koneksi Berhasil");
?>

Demikianlah Cara Membuat Koneksi MySQL dengan PHP. Semoga dapat bermanfaat dan berguna bagi kita semua.

Silahkan berkomentar dengan baik, asal tidak melanggar peraturan dibawah ini.
1. NO SPAM
2. NO SARA
3. NO LINK AKTIVE

Terimakasih
EmoticonEmoticon